Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Sosok Mbok Yem, Pemilik Warung Legendaris di Lawu Turun Gunung karena Sakit, Jualan sejak 1980


LAWUTV.COM || MAGETAN - Mbok Yem, pemilik warung legendaris di puncak Gunung Lawu, terpaksa turun gunung karena sakit.

Syaiful Gimbal, kerabat Mbok Yem, mengungkapkan bahwa Mbok Yem mengalami sakit sejak awal Februari. Namun, ia baru mau turun pada Rabu (5/3/2025) setelah kondisinya semakin parah.

“Sakitnya sejak awal Februari lalu, tapi baru mau turun setelah kondisinya agak parah,” ujarnya melalui sambungan telepon pada Kamis (6/3/2025) malam.

Setelah sampai di rumah, Mbok Yem langsung dibawa keluarganya ke RSI Aisyah Ponorogo untuk mendapatkan perawatan.

“Kemarin langsung dibawa ke RSI Aisyah Ponorogo untuk perawatan,” imbuh Syaiful.

Syaiful belum dapat memastikan penyakit yang diderita Mbok Yem karena saat ini masih dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Dari sejumlah foto yang beredar, Legenda Gunung Lawu tersebut terlihat berada di ruang perawatan dengan selang oksigen dan diinfus.

“Masih menunggu hasil pemeriksaan terkait sakitnya. Kami keluarga minta doanya semoga Mbok Yem lekas sembuh,” pungkas Syaiful.

Sebelumnya, sejumlah foto dan video di media sosial menunjukkan proses evakuasi Mbok Yem dari puncak Gunung Lawu yang dilakukan dengan cara ditandu menuruni jalur pendakian.

Dalam video tersebut, tampak beberapa orang menandu Mbok Yem menggunakan tandu bambu menyusuri medan yang cukup terjal di jalur pendakian via Cemoro Sewu.

Nama Mbok Yem menjadi legenda di puncak Gunung Lawu setelah membuka warung makan pertama di sana sejak tahun 1980-an. Pemilik nama asli Wakiyem ini menjadi rujukan para pendaki yang berada di puncak Gunung Lawu karena warungnya menyediakan tempat untuk beristirahat bagi pendaki yang kedinginan.

Warung Mbok Yem juga dikenal dengan harga makanan yang sangat terjangkau meskipun berada di puncak gunung. Segera sembuh, Mbok Yem, banyak pendaki yang menantimu di puncak Gunung Lawu. (Goes/Dik)

Posting Komentar

0 Komentar